masukkan script iklan disini
MUSI RAWAS MSM.COM-Komitmen Pemerintah Kabupaten Musi Rawas dalam menunjang fasilitas pendidikan yang ada di Kabupaten Musi Rawas, hari ini senin (6/1) Bupati H Hendra Gunawan (H2G) menyerahkan 10 unit kendaraan operasional Bus Sekolah kepada 10 Kecamatan Di Kabupaten Musi Rawas.
Penyerahan ditandai dengan penandatangan Berita Acara Serah Terima Bus Sekolah kepada Kepala Dinas Pendidikan Musi Rawas. Sementara kunci Bus diserahkan kepada Camat dari 10 Kecamatan. Turut hadir Wakil Bupati Hj Suwarti dan unsur Forkompinda Kabupaten Musi Rawas.
“Saya harap, bus sekolah ini digunakan sesuai peruntukkannya dan benar-benar bermanfaat bagi anak-anak sekolah yang ada di 10 Kecamatan Kabupaten Musi Rawas. Ditargetkan dalam tahun ini juga akan ada penambahan 4 bus sekolah agar setiap kecamatan semuanya mendapatkan fasilitas bus sekolah, ” ujar Bupati H2G usai menyerahkan secara simbolis.
Adapun 10 kecamatan yang menerima bantuan bus sekolah diantaranya, Kecamatan Muara Lakitan, Muara Kelingi, Tuah negeri, BTS Ulu Cecar, Sumber Harta, Jayaloka, STL Ulu Terawas, Selangit, Megang Sakti dan Kecamatan Tugumulyo.(LEO)