masukkan script iklan disini
SIMPANG NIBUNG MSM.COM - Babinsa Koramil Simpang Nibung, Kecamatan Singkut, Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi, Serka Abdul Kadir menghadiri rapat koordinasi (Rakor) di Kantor Desa Simpang Nibung.
Rakor Percepatan Pembangunan Desa (P2D) yang dihadiri Pj. Kepala Desa Simpang Nibung Maini, dan staf Kecamatan Singkut, digelar di Kantor Desa Simpang Nibung, Kamis (20/8).
Dalam kesempatan itu, Abdul Kadir menjelaskan, bahwa salah satu tugas pokok Bintara Pembina Desa (Babinsa) adalah membantu warga desa binaannya dari kesulitan yang dialami. Khususnya dalam bidang keamanan.
"Termasuk didalamnya, Percepatan Pembangunan Desa (P2D) wajib diawasi, agar tepat sasaran" jelasnya.
Ia pun mengajak masyarakat untuk bersama sama mengawasi Percepatan Pembangunan Desa, agar dalam pelaksanaannya benar benar tepat sasaran.
Pria yang akrab disapa Kadir dalam kesempatan yang sama juga mensosialisasikan fungsi dan peranan Babinsa. Babinsa sendiri, sambungnya, merupakan unsur perangkat kecamatan, Kelurahan maupun Desa.
Sementara, Pj. Kepala Desa Simpang Nibung, Maini mengatakan, rakor yang digelar merupakan kegiatan rutin setiap tahun.
Maini menjelaskan, rakor tersebut dilaksanakan guna membahas terkait kesejahteraan masyarakat. Khususnya dalam bidang ketahanan pangan.
"Disini diperlukan koordinasi antara pemerintah desa dengan Babinsa untuk memastikan P2D berjalan sebagaimana mestinya" ujarnya. (MJ)