MURATARA MSM.COM-Setelah sebelumnya vaksinasi Covid-19 tahap pertama dilakukan terhadap kepala daerah dan pejabat lainnya di Kabupaten Muratara. Jumat (12/3) sejumlah wartawan dari berbagai media mulai disuntik vaksin Covid-19.
Vaksinasi terhadap sejumlah awak media ini dilakukan bagi wartawan yang masuk dalam program vaksinasi tahap kedua. Vaksinasi Covid-19 terhadap belasan awak media yang bertugas di Bumi Beselang Serundingan dilakukan di Puskesmas Rupit.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Muratara, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Fatahul Rahman menyampaikan, vaksinasi Covid-19 yang dilakukan hari ini, diikuti 12 orang awak media dari 49 orang anggota yang akan menjalani vaksin.
Setelah divaksin dosis pertama ini. Untuk penyuntikan vaksin dosis kedua dilakukan 14 hari kedepan atau 2 minggu setelah disuntik vaksin dosis pertama. Untuk penyuntikan dosis kedua nanti juga dilakukan di pelayanan kesehatan Kecamatan Rupit juga.
"Vaksinasi Covid-19 tahap kedua ini kita berikan kepada petugas pelayanan publik. Diharapkan proses vaksinasi dapat terus berlangsung tepat waktu," jelas Fatahul Rahman.
Salah seorang awak media Hamkam menuturkan, dengan vaksinasi ini. Sebagai salah satu garda terdepan dalam memberikan informasi, Ia dan rekan - rekan wartawan lainnya merasa kuat dan terlindungi ketika menjalankan tugas peliputan.
Kendati demikian, Dirinya tetap akan mematuhi protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19, sesuai aturan pemerintah. Hal serupa juga Dia harapkan kepada sesama awak media.
"Meski sudah divaksin tentu harus disiplin menerapkan protokol kesehatan, dan tentu kita harus terus mengedukasi masyarakat untuk menyukseskan vaksinasi," ujarnya. (MJ)