Pelatihan bagi Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Musi Rawas Utara |
MURATARA
MSM.COM – Tim Reaksi Cepat (TRC), harus dibekali kemampuan fisik yang mempuni.
Agar dapat melakukan tugas dengan baik dalam penanganan darurat kebencanaan.
Pesan
itu disampaikan Bupati Muratara H Devi Suhartoni, saat membuka pelatihan
pengembangan kapasitas Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) daerah
kabupaten Muratara tahun 2022.
Pelatihan
yang digelar di ruang pertemuan, kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah
(BPBD) Kabupaten Muratara, Senin (24/10/2022). Juga dihadiri wakil Bupati
Muratara H Inayatullah.
BACA JUGA :
Lobang Nyaris Memakan Separuh Jalan, Warga Minta Perbaikan
Kapolres
Muratara AKBP Ferly Rosa Putra, S.ik, Dandim 0406 MLM, Sekretaris Daerah
Kabupaten Muratara, BPBD Sumsel Manggala
Agni, dan Kepala BPBD Muratara Zainal Arifin.
Dikatakan
Bupati, TRC berperan penting dalam masa tanggap bencana, atau pada saat terjadi
bencana. Mengingat fungsi utamanya melaksanakan tugas secara cepat dan tanggap.
“Tepat
sesuai dengan perkembangan kondisi bencana yang terjadi, termasuk melakukan
asesmen” imbuh Bupati.
BACA JUGA :
DPRD Muratara Setujui Raperda APBD Anggaran 2023 Jadi Perda
Devi mengingatkan, menjadi bagian dari TRC,
membutuhkan nyali, ditambah sedikit kenekatan dalam tugasnya, dengan
melaksanakan pelatihan dan simulasi terhadap penanganan bencana.
“Saya
harap, ketika terjun ke lapangan, anggota dapat menyelesaikan masalah. Seperti
ketika terjadi bencana banjir, apa saja yang harus dilakukan” kata Bupati.
Tentu
saja, harus mengikuti dan mematuhi Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam
memberikan pelayanan, sehingga dapat meminimalisir adanya korban dan kerugian
harta benda.
“Pelatihan
TRC BPBD ini menjadi sangat penting, dalam rangka meningkatkan indeks kapasitas
daerah” sambung Devi.
Mengingat,
infeksi kapasitas daerah Kabupaten Musi Rawas utara dengan nilai tinggi yaitu 154.
“Apa
yang kita lakukan hari ini, adalah investasi. Jadi, kita harapkan yang
mengikuti pelatihan harus betul – betul aktif dan dapat mengimplementasikan
dilapangan” pesan Bupati.
Jurnalis
: A.Majid