Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Muratara menggelar Sosialisasi Pengawas Pemilu Partisipatif |
MURATARA MSM.COM
– Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Muratara, mengharapkan peran aktif dari
seluruh lapisan masyarakat untuk ikut mengawasi Pemilihan Umum (Pemilu).
Lantaran, partisipasi pengawasan ini merupakan
bentuk dari penggunaan hak warga negara untuk mengawal hak pilihnya. Selain
itu, upaya kontrol publik untuk menjaga suara rakyat.
Bawaslu Muratara menegaskan, pengawasan Pemilu
bukan hanya tanggungjawab KPU dan Bawaslu sebagai penyelenggara Pemilu. Namun
juga tanggungjawab seluruh lapisan masyarakat.
BACA JUGA :
Hal itu dikatakan Koordinator Sekretariat Bawaslu
Muratara Hermanto Suwandi, saat Sosialisasi Pengawas Pemilu Partisipatif
Kabupaten Muratara pada Pemilu 2024, Kamis (8/6/2023).
“Kami menyadari, pengawasan Pemilu tidak dapat
dillakukan dengan sendirian, hanya Bawaslu, Panwascam. Namun, sangat perlu
keterlibatan masyarakat” ujarnya.
Partisipasi masyarakat, kata Dia, bertujuan
meningkatkan pengawasan Pemilu, sekaligus menguatkan sinergitas penyelenggara
dengan masyarakat.
BACA JUGA :
Masyarakat yang akan melapor permasalahan terkait
Pemilu, bisa langsung ke sekretariat Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) atau
Panwascam. Disitu disediakan formulir untuk mengisi laporan dari pelapor.
“Saya minta kepada pelapor untuk tidak takut,
karena pihak kami akan melindungi. Kita ada stakeholder dari pihak Kepolisian,
Kejaksaan dan Bawaslu” ujarnya.
Sementara, Divisi Humas Pencegahan Partisipasi
Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Bawaslu Sumsel Muhammad Sarkani mengakui
keterbatasan anggota Bawaslu. Sedangkan, tahapan Pemilu sangat banyak.
BACA JUGA :
“Makanya, Pemilu itu tidak cukup, tidak sukses jika
tidak ada keikutsertaan masyarakat” ujarnya.
Pengawasan ini sendiri, kata Dia, sudah diatur oleh
Undang – Undang. Seluruh elemen masyarakat mempunyai kewajiban mengawasi
Pemilu. Supayya Pemilu terselenggara dengan baik. Langsung, umum bebas,
rahasia, jujur dan adil (Luber Jurdil).
“Keikutsertaan masyarakat, ikut membantu
menghasilkan Pemilu yang berintegritas” kata Muhammad Sarkani.
Jurnalis
: A.Majid
baca berita lainnya di google news