![]() |
Peserta didik baru kelas 10 SMAN Rupit mengikuti kegiatan Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) |
MURATARA MSM.COM - Ratusan peserta didik baru kelas 10, SMAN
Rupit, Kecamatan Rupit, Kabupaten Muratara, mulai mengikuti kegiatan Masa
Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS).
Kegiatan
MPLS untuk peserta didik baru kelas 10 tahun ajaran 2023/2024 ini, akan dilaksanakan selama tiga
hari, mulai Senin (10/7/2023) sampai dengan Rabu (12/7/2023).
BACA JUGA :
Guru
bidang Patroli Keamanan Sekolah (PKS) Misbahul Munir mengatakan, MPLS diikuti
360 peserta didik baru, dengan beragam kegiatan yang sudah terjadwal.
Untuk
kegiatan hari pertama, antara lain pembukaan MPLS dan perkenalan dewan guru
oleh Kepsek SMAN Rupit. Kemudian, pengenalan lingkungan sekolah, struktur
organisasi sekolah dan peraturan serta disiplin sekolah.
![]() |
Penyematan tanda mengikuti kegiatan Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) kepada peserta didik baru |
Selanjutnya,
penyampaian materi tentang arti dan makna wawasan Wiata Mandala dan
Kepramukaan. Untuk kegiatan dihari kedua, ada dinamika kelompok, PBB, dan
penyampaian materi cara belajar efektif.
“Serta
ada pemateri dari personil Polres Muratara yang akan menyampaikan himbauan,
arahan, bimbigan dan juga motivasi untuk peserta didik” ujarnya.
BACA JUGA :
Sedangkan,
untuk hari terakhir MPLS, ada materi pendidikan karakter, Dapodik, pengenalan
Kurikulum Merdeka Belajar, serta materi kesadaran berbangsa dan bernegara
dengan pemateri dari pihak koramil dan guru SMAM Rupit.
“Kemudian,
tambah lagi dengan penyampaian materi tentang tata krama, sopan santun dan budi
pekerti. Setelah itu, kegiatan penutupan MPLS oleh Kepala SMAN Rupit” tambahnya.
Sementara,
Kepala SMAN Rupit Jamal Nasor mengharapkan, MPLS ini dapat diikuti peserta
didik baru dengan baik dan penuh kegembiraan, serta menegaskan tidak ada perpeloncoan dalam kegiatan MPLS
ini.
![]() |
Kepala Sekolah dan jajaran staf/dewan guru SMAN Rupit Kecamatan Rupit Kabupaten Muratara mengikuti apel pembukaan MPLS peserta didik baru |
Ia
juga memberi pesan kepada peserta didik baru, untuk tidak menyia-nyiakan
kesempatan yang ada dan jangan sampai merugikan diri sendiri, serta selalu
berfikir positif.
“Ikuti
aturan sekolah yang berlaku secara baik, kemudian harus mempunyai prestasi. Pihak
sekolah tentunya akan memberikan apresiasi bagi peserta didik yang berprestasi”
tandasnya.
Jurnalis : A.Majid
baca berita lainnya di google news