Camat Rawas Ulu M Yusndi memimpin rapat koordinasi lintas sektor di kantor Kecamatan Rawas Ulu Rabu (5/6/2024) |
MURATARA MSM.COM – Persentase masyarakat di Kecamatan Rawas Ulu
yang mengetahui program – program pemerintah Kabupaten Muratara, masih berkisar
belasan persen.
Persentase itu tentu saja masih sangat rendah. Terkait hal itu, Pemerintah
Kecamatan Rawas Ulu mengadakan rapat koordinasi lintas sektor, di ruang rapat
kantor kecamatan Rawas Ulu, Rabu (5/6/2024).
Rakor dipimpin Camat Rawas Ulu M. Yusnadi, dengan mengundang Kepala
Desa di Kecamatan Rawas Ulu, Ketua Forum Kepala Desa, Kapolsek Rawas Ulu,
Babinsa, Puskesmas Surulangun dan dihadiri perwakilan dari Dinas Pengendalian Penduduk
dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Muratara.
“Dari hasil survey yang sudah dilakukan, nilai persentase kita
masih sangat rendah yaitu hanya 14 persen” kata Camat.
BACA JUGA :
Melihat persentase yang kecil itu, tentu saja menjadi tugas
bersama untuk menyampaikan berbagai program pemerintah kabupaten Muratara
kepada masyarakat. Kepala Desa dan perangkat diminta untuk menyampaikan program
– program tersebut kepada masyarakat.
“Sampaikan kepada mayarakat, agar mereka tahu bahwa ada program
yang dikeluarkan oleh pemerintah kita, seperti bantuan lansia, bantuan
kematian, bantuan PKH, bantuan kebakaran dan lainnya” pinta Camat.
Dalam rapat internal, kata Camat, Bupati Muratara H Devi Suhartoni
pun meminta setiap dinas menyampaikan program yang ada kepada masarakat.
Terutama program Kesehatan, UHC, berobat gratis, dan pengobatan bagi lansia.
“Mari kita jalin kebersamaan lintas sektor ini, dan bersama – sama
saling bahu membahu serta sepakat membantu dan menyampaikan program yang ada
kepada masyarakat” ucapnya.
BACA JUGA :
Plt. Kepala UPT Puskemas Rawas Ulu Dr. Eni menyampaikan kesiapan
untuk bekerjasama menjalankan program pemerintah daerah dibidang kesehatan. Selama
inipun pihak Puskesmas selalu berkoordinasi dengan pemerintah desa, jika ada
pasien yang tidak mempunyai kelengkapan berkas untuk dibantu melengkapi kekurangan
berkasnya.
Sementara itu, ketua Forum Kepala Desa Kecamatan Rawas Ulu Suharto
meminta seluruh Kepala Desa di Kecamatan Rawas Ulu, untuk lebih semangat lagi
dalam mensosialisasikan berbagai program pemkab Muratara dibawah kepemimpinan Bupati
H Devi Suhartoni dan Wabup H Inayatullah.
“Manfaatkan jaringan yang ada, seperti Kepala Sekolah dan guru.
Undang mereka dan minta tolong untuk mensosialisasikan apa saja program – program
Bupati dan Wakil Bupati” ujarnya.
Jurnalis
: M. Feriansyah
baca berita lainnya di google news