Bupati MUratara H Devi Suhartoni dan Wakil Bupati Muratara H Inayatullah saat menghadiri festival Danau Rayo dan sedekah ramo |
MURATARA MSM.COM – Pemkab Muratara, kembali menyelenggarakan
festival danau rayo. Penyelenggaraan festival danau rayo tahun ini, merupakan
penyelenggaraan yang kelima kalinya.
Festival danau rayo yang diselenggarakan Pemkab
Muratara, melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) tersebut, juga
diadakan sedekah ramo, dengan menyajikan ratusan nasi tumpeng bersama
masyarakat.
Festival untuk
memperkenalkan wisata danau Rayo ketingkat nasional, hingga internasional itu,
dihadiri Bupati Muratara H Devi Suhartoni dan Wabup H Inayatullah, serta perwakilan
dari provinsi Sumsel, Kepala OPD, Camat, Kades dan masyarakat, pada Rabu
(7/8/2024).
Kepala Disbudpar Muratara Marlinda Sari
mengatakan, kegiatan festival danau rayo tahun ini, merupakan festival yang kelima,
serta bersamaan dengan sedekah ramo, yang menyajikan 450 nasi tumpeng.
Bupati MUratara H Devi Suhartoni dan Wakil Bupati Muratara H Inayatullah saat menghadiri festival Danau Rayo dan sedekah ramo |
Tak hanya itu, pihaknya juga mengadakan berbagai
perlombaan. Seperti lomba biduk, tari, rebana dan biduk hias, dengan peserta
dari umum. Animo masyarakat untuk ikut lomba, imbuh Marlinda, sangat antusias.
“Acara sangat meriah, dan masyarakat
sangat antusias mengikuti berbagai perlombaan” kata Marlinda Sari.
Dia menambahkan, tema festival danau Rayo
tahun ini berbeda dari tahun – tahun sebelumnya. Karena menyentuh dengan alam
dan memang alam terbuka. Sebab tidak untuk menggunakan tenda.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Marlinda Sari pada festival Danau Rayo dan sedekah ramo di Danau Rayo |
Begitu jga dengan nasi tumpeng, tahun ini
diakuina lebih sedikit dibandingka tahun lalu. Lantaran, tahun lalu pihaknya
menargetkan rekor MURI. Sehingga, tahun lalu harus menyedian 1000 nasi tumpeng.
“Akan tetapi, semangat masyarakat sangat
tinggi untuk mensukseskan kegiatan tersebut” imbuhnya.
Perkenalkan Danau Rayo Ketingkat Nasional
dan Internasional
Sementara itu, Bupati Muratara Devi Suhartoni dalam
sambutannya menyampaikan kegiatan pestival danau rayo ini sangat bagus
diselenggarakan untuk memperkenalkan Danau rayo ketingkat Nasional dan bahkan
ketingkat Internasional.
Para tamu undangan menghadiri festival danau rayo dan sedekah ramo yang kelima tahun 2024 di danau Rayo |
"Ya kita bisa memperkenalkan tempat
wisata danau royo keluar daerah baik itu ketingkat nasional maupun
Internasional,"katanya.
Untuk diketahui, setelah acara Bupati
Muratara bersama rombongan melakukan penanaman pohon dan juga melepas bibit
ikan ke Danau Rayo.
Jurnalis : A.Majid -
baca berita lainnya di google news