![]() |
Wakil Bupati Muratara H Junius Wahyudi menyampaikan sambutan pada penutupan STQH ke III tingkat Kabupaten Muratara tahun 2025 di halaman kantor Pemkab Muratara |
MURATARA MSM.COM –
Setelah berlangsung selama empat hari, Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits
(STQH) ke III, tingkat Kabupaten Muratara tahun 2025, resmi diberakhir. STQH ke
III ditutup Wakil Bupati Muratara H Junius, ST, M.Si, pada Jumat malam
(14/3/2025).
STQH
ke III tahun ini, dilaksanakan bertepatan dengan bulan suci Ramadhan. Agenda
tahunan yang dilaksanakan di halaman Pemkab Muratara, berlangsung sukses dan
meriah.
Kecamatan
Rupit sebagai tuan rumah, kembali menunjukkan prestasi gemilang, dengan meraih
juara umum STQH ke III tingkat Kabupaten Muratara tahun 2025. Berdasarkan perolehan
medali terbanyak disetiap cabangnya.
![]() |
Wakil Bupati Muratara H Junius Wahyudi bersama para juara pada penutupan STQH ke III tingkat Kabupaten Muratara tahun 2025 di halaman kantor Pemkab Muratara |
Kecamatan
Rupit pun berhak kembali membawa piala bergilir Bupati Muratara. Juara ketiga
diraih Kecamatan Ulu Rawas, kemudian juara ketiga ditempati Kecamatan Karang
Dapo.
“Terima
kasih kepada seluruh panitia penyelenggara, dewan hakim, dan panitia” kata
Wabup H. Junius Wahyudi. Ucapan serupa Dia sampaikan kepada semua pihak yang
telah ikut mendukung dan menyukseskan STQH ke III tahun 2025.
Wabup
berpesan, pemenang STQH segera mempersiapkan diri, untuk mengikuti perlombaan
ditingkat provinsi Sumse, yang akan dilaksanakan pada Mei 2025 di Kabupaten
PALI.
![]() |
Wakil Bupati Muratara H Junius Wahyudi bersama pejabat lainnya pada penutupan STQH ke III tingkat Kabupaten Muratara tahun 2025 di halaman kantor Pemkab Muratara |
“Bagi
yang belum berhasil menjadi juara, jangan berkecil hati. Teruslah belajar
dengan sungguh – sungguh” ucap Wabup. Setelah itu, Wabup melepaskan jubah dewan
hakim, menandai selesainya STQH ke III tahun 2025.
Penutupan
STQH ke III ini, dihadiri sejumlah pejabat, antara lain Kapolres Muratara AKBP
Koko Arianto Wardani,S.Ik.,MH, Dandim 0406 MLM Letkol Infanteri Arie Prasetyo
Widyo Broto,SE.,MM yang diwakili oleh Danramil 406-03 Rupit Kapten Infanteri
Abbas Syarif.
Kapolsek
Rupit AKP Dhenny Satria,SH.,MH, Kabag OPS AKP Dedi Purma Jaya, Kabag Ren Kompol
Zulfikar,SH, para OPD, Camat, Kasat Pol
PP Sumedi, Ketua DPRD H.Devi Arianto perwakilan dari pimpinan bank BNI dan BRI,
dan tamu undangan lainnya.
Jurnalis
: Dedi Iskandar
baca berita lainnya di google news